Cari Blog Ini

Sabtu, 28 Maret 2015

Kapolres Meminta Masyarakat Kembali Menggiatkan Poskamling

 (Indramayu, Dialog)- Dalam acara pengajian yang dilaksanakan Majelis Rasulullah SAW Kabupaten Indramayu, Sabtu malam (21/3) di Masjid Agung Indramayu. Kapolres Indramayu, AKBP. Widjonarko, SIK, MH dihadapan ribuan jamaah, mengatakan, banyaknya aksi begal motor di wilayah hukum Indramayu, mendapat perhatian serius jajaran Polisi Resort (Polres) Indramayu. Salah satunya melakukan kegiatan razia rutin terhadap kendaraan baik roda dua maupun roda empat. Sasaran razia adalah bagi kendaraan yang tidak dilengkapi dengan Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK). Untuk itu masyarakat diminta kembali menggiatkan Pos Keamanan Lingkungan (Poskamling) di masing-masing RW yang berada di desa.
Dikatakan Kapolres, poskamling mempunyai peran penting dalam ikut serta penjagaan keamanan lingkungan guna mengatisipasi tindak kejahatan ringan seperti pencurian, KDRT, perzinahan maupun perselisihan antarwarga. Dengan demikian fungsi ronda menjadi hal yang sangat penting dan perlu ditingkatkan rutinitasnya agar situasi lingkungan tetap kondusif dan nyaman. Disamping itu Poskamling juga diharapkan mampu meminimalisir aksi begal motor yang sekarang ini cukup meresahkan masyarakat, terutama pengguna jalan. Melalui siskamling, warga bisa segera melaporkan kepada kepolisian jika dijumpai ada tindak kriminalitas yang terjadi di lingkungannya. Setiap persoalan yang mengarah kepada keresahan masyarakat, warga bisa melapor. Jangan takut melapor kepada petugas, tegasnya.
Kapolres menambahkan, dalam kurun waktu tiga minggu, pihaknya berhasil mengungkap 17 kasus perjudian dan mengamankan 28 pelaku. Di samping itu juga mengamankan barang bukti berupa sepeda motor roda dua yang tidak dilengkapi dengan surat kendaraan. Silakan bagi masyarakat yang merasa kehilangan motornya untuk melihat di Mapolres Indramayu. Pengambilan barang tersebut tak dipungut biaya, tinggal menunjukan STNK dan surat lainnya, jelasnya.(Sukim).



Tidak ada komentar:

Posting Komentar