Paling depan Ketua Komite Sekolah H. Jubaedi Rahman SAp, MSI, Kepala SMPN 1 Kandanghaur Cecep Mujamil SPd, MSi, dan Kepala UPTD Pendidikan H. Ipin Arifin SPdI, MM
(Indramayu, Dialog)-Kepala SMPN 1 Kandanghaur Kabupaten
Indramayu, Cecep Mujamil SPd, MSi melepas 423 peserta didik kelas IX yang telah
dinyatakan lulus dalam rapat dewan guru. Mereka terdiri dari lulusan reguler
sebanyak 347 siswa dan lulusan SMP Terbuka yang diadakan di SMPN 1 Kandanghaur
sebanyak 76 orang. Penyerahan siswa kepada orang tua dilakukan secara simbolik
dalam rangkaian upacara adat, dari Kepala Sekolah kepada Ketua Komite Sekolah
H. Jubaedi Rahman SAg, MSi dalam rangkaian acara pelepasan pada sabtu
(21/5) di halaman depan sekolah.
“Kami
mengucapkan banyak terima kasih kepada para guru yang selama ini mengabdikan
diri memberikan bimbingan dan didikan kepada peserta didik sesuai dengan ilmu
dan keahliannya. Kami juga merasa respek terhadap para orang tua siswa yang
telah memberikan kepercayaan kepada sekolah untuk membina dan mendidik
anak-anaknya. Setelah 3 tahun, anak-anak pun telah menyelesaikan pendidikan
disini dan dinyatakan lulus. Kami kembalikan anak-anak ke orang tua, semoga
hasil pendidikn disini akan bermanfaat bagi masa depan mereka”, jelas Kepala
SMPN 1 Kandanghaur, Cecep Mujamil SPd, MSi.
Ketua
Komite Sekolah H. Jubaedi Rahman SAg, MSi pun menerima penyerahan itu seraya
berkata : “Atas nama orang tua murid, kami selaku Ketua Komite Sekolah
mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Kepala Sekolah dan guru-guru
yang dengan penuh kesabaran telah membimbing dan mendidik anak-anak kami,
semoga amal ibadah Bapak dan Ibu Guru mendapatkan pahala dari Allah Swt”.
Sekalipun
hasil ujian nasional belum diumumkan namun kelas IX SMPN 1 Kandanghaur sudah
dinyatakan lulus. Dalam penjelasannya kepada Pers, Kepala Sekolah mengemukakan
: “Dewan guru dalam rapatnya telah menetapkan ke 423 siswa itu LULUS karena
memang mereka telah memenuhi tiga kriteria kelulusan. Pertama, peserta didik
telah mengikuti seluruh program pendidikan yang diselenggarakan sekolah. Kedua,
nilai sikap moral mereka ‘baik’. Dan Ketiga, peserta didik telah mengikuti
ujian sekolah”.
Kepala
UPTD Pendidikan Kandanghaur H. Ipin Arifin SPdI, MM dalam sambutannya
menyatakan salut terhadap berbagai keberhasilan SMPN 1 Kandanghaur dalam
melaksanakan pendidikan selama ini, baik dalam bidang akademik maupun non
akademik. “Saya mengucapkan selamat atas kelulusan para peserta didik, dan mengharapkan
kepada para orang tua siswa agar melanjutkan pendidikan anak-anak mereka ke
sekolah lanjutan tingkat atas”, katanya.
Pada tahun
pelajaran 2015/2016 banyak prestasi yang telah ditorehkan oleh SMPN 1
Kandanghaur baik dalam bidang akademik maupun bidang non akademik. Dibidang
akademik menjadi Juara III tingkat Jawa Barat dalam Lomba Motivasi Belajar
Mandiri (Lomojari) yang diselenggarakan Disdik Provinsi Jawa Barat,
dan guru Dewi Pujiani SPd masuk seleksi 1 dalam lomba inovasi guru pamong SMP
Terbuka tingkat nasional yang diadakan Kemendikbud RI.
Dibidang
non akademik, diantara prestasi yang diraih adalah juara I lomba gerak jalan
tingkat kecamatan dan juara I dalam LT II Kwarran Kandanghaur. Selain itu juga
menjadi juara II putra MTQ pelajar se Kandanghaur, Juara Utama 1
P3K, Juara 1 Tandu dan juara 1 P3K dalam lomba kepalangmerahan di SMAN 1
Krangkeng, Juara II Yelling terbaik dalam Jaliteng lomba pramuka se Jabar di
SMAN 1 Kandanghaur. Begitu pula dalam LKBB, tim sekolah ini sering menjadi
juara dalam berbagai perlombaan. (dedi s/syafrudin).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar